TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA DI BLOG TUGU MUDA 48 == INFORMASI SEKITAR SMP NEGERI 48 SSN JAKARTA ==

09 Februari 2009


Teman-teman guru-guru dan alumni-alumni yang saya hormati
Siswa-siswi yang amat ku sayangi.

Saya akan sedikit menguraikan alasan mengapa mailing list SMPN 48 Jakarta (Komunitas 48) ini di buat.
Sebenarnya ide membuat mailing list ini adalah atas usulan dari beberapa teman-teman alumni yang disampaikan pada buku tamu website smpn 48 jakarta.
Milis umumnya dimanfaatkan sebagai sarana diskusi atau pertukaran informasi diantara para anggotanya. Pengelompokan alamat e-mail, Artinya, apabila suatu surat dikirimkan ke alamat ini, maka secara otomatis sistem akan mengirimkannya kepada alamat-alamat yang telah didaftarkan dalam database mesin tersebut, dengan adanya mailing list ini, apabila satu surat ingin dikirimkan kebeberapa orang, maka cukup dikirimkan ke mailing list.
Jadi milis adalah media komunikasi di dunia maya yang dapat juga di gunakan sebagai media sialturahim, yang mana dengan kesibukan kita masing-masing tidak dapat bersilaturahim secara langsung, tetapi dengan milis ini kita dapat bertegur sapa dan berkirim salam sesama teman alumni atau guru, agar hubungan silaturahim terjaga dengan baik.
Selain itu saya juga ingin mengarahkan kepada siswa bahwa milis dapat di jadikan tempat berdiskusi, siswa dapat berdiskusi atau bertanya tentang pelajaran dan ilmu pengetahuan lainnya walau tidak berada di satu tempat.
Dengan demikian pertanyaan-pertanyaan siswa dapat di jawab atau di bahas di milis ini, yang sudah banyak narasumbernya yaitu teman-teman guru dan alumni yang sudah menjadi pakar di dalam segala bidang.
Saya juga ingin mengarahkan pengetahuan tentang Teknologi Informasi dan Komunikasi kepada siswa, yang selama ini membuka internet hanya sekedar buka friendster, main game online atau membuka situs-situs yang tidak berguna. Yang sangat menyedihkan pada waktu ujian praktik, masih banyak siswa kelas IX yang tidak bisa mengirim email apalagi membuatnya.

Dengan demikian saya mohon bantuan teman-teman guru, alumni, dan siswa untuk memanfaatkan milis ini, serta mensosialisasikan kepada teman-teman yang lain. Harapan saya dengan milis ini kita dapat memperoleh manfaat dan ilmu pengetahuan, dan mungkin juga dapat mempertemukan teman-teman alumni yang sudah lama tidak bertemu.


Salam Persahabatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar